BANDAR LAMPUNG – Penjabat sementara (Pjs.) Walikota Bandar Lampung, Budhi Darmawan, ST, MT, memimpin apel kesiapan patroli “Mantap Brata” yang diadakan di Lapangan Mapolresta Bandar Lampung, pada Jumat (18/10/2024).
Apel tersebut bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia yang akan dilangsungkan pada 20 Oktober mendatang.
Pjs. Walikota hadir bersama sejumlah pejabat penting, termasuk Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol. Abdul Waras, Wadandim 0410/Kbl, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Bandar Lampung, Kasat Pol PP, Kepala BPBD, serta Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandar Lampung.
Dalam arahannya, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol. Abdul Waras menegaskan pentingnya sinergi antara seluruh elemen keamanan, termasuk TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah. Hal ini demi menjamin keamanan wilayah Bandar Lampung menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, serta dalam rangka Pilkada serentak yang juga berlangsung di tahun ini.
“Patroli gabungan yang kita lakukan bertujuan menciptakan ketenangan dan rasa aman di tengah masyarakat. Kami berharap seluruh upaya ini ikhlas dan berniat sebagai ibadah, agar menjaga keamanan menjadi berkah bagi kita semua,” ujar Kombes Pol. Abdul Waras.
Apel ini menunjukkan kesiapan seluruh aparat keamanan dalam menjaga stabilitas wilayah Bandar Lampung di momen penting nasional, serta mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan yang dapat mengganggu proses pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.(*)